Ahmad Ali: Siswono Yudo Husodo Mundur dari Wantim, Tetap Kader NasDem
Jakarta – Waketum Partai NasDem Ahmad Ali sudah menerima penjelasan dari Siswono Yudo Husodo yang menyatakan mundur dari partai. Ali menyebut Siswono sebenarnya sudah berniat mundur sejak 2019.
“Ya tadi, sore tadi Pak Sis sudah memberikan penjelasan kepada partai bahwa sebenarnya dia berniat mengundurkan diri sejak 2019 setelah selesai pemilu,” kata Ahmad Ali kepada wartawan, Selasa (27/12/2022).
Ali menegaskan Siswono mundur dari jabatannya sebagai Ketua Dewan Pertimbangan NasDem bukan mundur dari partai. Dia menyebut Siswono tetap menjadi kader NasDem
Ali lantas membeberkan alasan Siswono mundur dari jabatannya. Yakni karena faktor usia dan kesehatan.
“Jadi pertimbangannya lebih kepada faktor usia, jadi kesehatan sehingga beliau mengundurkan diri dari jabatannya, bukan dari partai ya. Jadi beliau tetap kader Partai NasDem dan beliau mengundurkan diri dari jabatan ketua dewan pertimbangan,” ujarnya.
“Tidak ada faktor lain kecuali karena pertimbangan usia dan kesehatan. Beliau tetap kader partai NasDem,” lanjut Ali.
Sebelumnya, kabar pengunduran diri itu dikonfirmasi langsung oleh Siswono Yudo Husodo, Senin (26/12/2022). Siswono menambah daftar panjang kader-kader NasDem yang baru-baru ini mengundurkan diri.
“Ya, saya telah mengundurkan diri,” kata Siswono saat dikonfirmasi detikcom.
Meski demikian, Siswono Yudo Husodo belum menjawab pertanyaan alasannya mundur dari Partai NasDem.
Siswono Yudo Husodo merupakan kader senior Partai NasDem. Pada 2017, Siswono Yudo Husodo diangkat menjadi Ketua Dewan Pertimbangan NasDem. Pengesahan ini didasarkan pada Surat Keputusan (SK) bernomor DPP Partai NasDem 069/DPP/Nasdem/III/2017 tanggal 22 Maret 2017 yang ditetapkan di Jakarta. Keputusan ini sekaligus mencabut SK nomor 1369/DPP NasDem 2014 tentang Penetapan Perubahan Susunan dan Persoanalia Dewan Pertimbangan, DPP Partai NasDem.
Sumber : detik.com